Kamis, 28 November 2013

Pengalaman menarik didaerah pelosok... (Tambak, Pasuruan)

Keberadaanku dikota apel, Malang, hanya tinggal hitungan hari. Kepeutusanku untuk meninggalkan kota dingin ini semakin membulat. Yeaah,, memang tak bisa dipungkiri lagi aku sangat mencintai kota ini, tapi life must go on. Aku harus kembali ke habitat asalaku, mojokerto, kota kedua yang aku cinta..haha.
            Sebelum aku berjejak melangkah memulai dunia baruku dimojokerto. Bekerja, belajar atau bahkan berumah tangga.. J , kuingin menghabiskan waktu untuk sekedar berwisata di kota-kota dijawa timur. Mengingat kalau udah balik ke mojokerto, waktu keluar  tuk jalan-jalan jadi susah. Susah minta izinnya soalnya ada orang tua, kalau disini mah izin ibu.kos gampang..hehe
            Oleh karena itu selagi ada waktu, karena aku kerjanya hanya ngajar pada hari senin-kamis, maka aku luangkan waktu buat jalan-jalan. Kebetulah teman dari pasuruan mengajakku untuk kerumahnya. Ya mungkin ini jadi moment bagus buatku.
            Kamipun berangkat tepat pada tanggal 23 November 2013. Betapa terkejutnya aku ketika aku ketahui bahwa kediaman temanku berada di daerah terpencil di pasuruan. Dengan jalanan yg cukup kecil dengan tanah gembur dikelilingi oleh lahan tambak.  OMG, yah memang benar aku kaget dan terkejut karena memang baru pertaman kali aku datang kedaerah pesisir. Maklum gua kan asli orang pegunungan jadi memang sudah terbiasa dengan suasana pegunungan dari pada suasana pesisir.


Walaupun jalannya agak mengerikan, tapi tak sedikitpun penyesalan datang ketempat ini. Semua terbayar lunas dengan indahnya pemandangan beberapa tambak yang menyerupai danau, kicauan burung yang sesekali menyapaku dan teriakan-teriakan dari langit yang seolah menyambutku. Nyaman sekali berada disini.
Tak ada sedikitpun polusi, keramain, kemacetan, kriminalitas dan apalah itu yang tengah dibisingkan kebanyakan orang. Berada disini seolah kita berada didinia milik kita sendiri. Alam selalu menjadi sahabat dalam suka dan duka. Tapi kesepian juga siiih, hanya kicauan burung yang kerap kali kudengar. Tak ada suara seorangpun, tak ada suara lalu lintas kendaraan bermotor semua terlihat tenang. Cocok sih buat yang lagi galau-galau gitu..haha
Selain kebahagiaan terlintas dibenakku menikmati suasana baru ini, kesedihan juga mampir dalam otakku. Jika kita tidak terbiasa mungkin segala sesuatu terlihat sulit. Untuk membeli peralatan mandi, dapur dsb, kita harus keluar tambak dulu yakni sekitar 1 jam perjalanan naik sepeda.  Kupun sentak memberikan ide pada temanku untuk membuka toko didaerahnya, tapi diapun menjawab “ah siapa juga yang beli, wid wid orang disini Cuma ada 7 KK aja. Itupun anak-anak mereka semua pada merantau ke desa ataupun kekota. Jadi masyarakat disini terbiasa hidup serba apa adanya”. “Yaah, masuk akal juga siih, sautku dengan ekspresi kaget juga bahwa ternyata penghuni daerah ini Cuma ada 7 KK”.
Hal unik lain yang aku temui yakni semua rumah didaerah tambak ini terbuat dari kayu karena menurut warga setempat jika dibangun pondasi layaknya rumah gedongan, akan cepat rabuh karena air didaerah tersebut merupakan air asin. Jadi ketika hujan datang, semua warga akan risau karena takut rumah mereka roboh tertiup angin. Sepanjang jalanpun belum bisa dilewati karena tanah menjadi gembur terkena air hujan, sehingga jika masyarakat ingin menyusuri jalan atau keluar rumah harus menunggu matahari datang untuk mengeringkan jalan. Kekurangan air bersih juga sedikit aku rasakan. Seperti halnya kamar mandi yang airnya berwarna sedikit kecoklatan dan didalamnya hidup beberapa ekor ikan lele. Ahh bener2 pengalaman baru gua mandi bareng sama ikan lele..hoho
Hal yang bisa buat aku sangat terkejut ialah pada saat kebelet Be’ol..haha
ini pengalaman pertamaku, yang dimana biasanya aku hanya lihat di TV dan sekarang aku benar2 mengalaminya sendiri. Waah hanya bisa senyum-senyum sendiri aku. Ketika mau BAB, aq harus mengganti pakaianku dengan jarik dan berjalan sekitar 3 menit dari depan rumah. Terdapat sebuah tempat kecil yang terbuat dari bambu diatas sungai dengan 1 pintu. Dan herannya tak kujumpai ada air disana. OMG..
“eh disini, BABnya. Kok gak ada airnya”, tanyaku
“iya gpp BAB diatas situ tar dibersihkan dikamar mandi rumah” saut temanku
Semakin lucu aja kataku. Bener2 pengalaman yang unik. Seru juga sih sebenarnya punya kesempatan untuk merasakan kehidupan masyarakat tambak. Akhir kata, banyak banget hal-hal dan pengalaman menarik yang kudapat disini yang menjadikan aku seseorang yang lebih bersyukur lagi... amiiiiin

Ne jepret2 dipinggir tambak yang mana tak jauh disebrang, sekitar 10 meter dari lokasi foto ini terdapat laut. Mau foto2 kesana takut... ombaknya gede banget siih..hhaha

Contoh bahan ajar SMP (Writing Diary)

IT’S ALL ABOUT ME
Me J
Hi guys....
I will tell you who am I..
My name is Mahmudah Widya N. I am 21 years old. I am from Mojokerto. Now, I stay at Malang to finish my study at the State Islamic University of Malang.  Actually, I have already finished the entire study burdens. Now, I am waiting for my graduation ceremony which will be held on October, 12, 2013.  While waiting for my graduation ceremony and the bachelor degree certificate, I use my free time for teaching.
So, guys… I am an English teacher and I like everything about English… J



My Family
I am the oldest one in my family. I have a young sister. Her name is Lala. I love her so much. Yeah,, I love her since she is the only my young sister. My parents only have two children, me and my young sister. It has been a long time I haven’t many times for having fun with my young sister since I have to do my obligation as a student and a teacher at Malang. I will always miss her.
However, I like this condition. If I stay at home, no one of my family will miss me and send me money.
 It’s a good chance then,, Now, I am at Malang. My family will always miss me and wait for my coming at home. They always send me money, send me pray and send me their love.
However I have a dream. Someday I wanna gather with them again. I want to have a good job in my hometown, so I can live happily with my family at home.. J Amiiiin


My Love Story
When I was seventeen years old, I always dreamed of someone who would be my king of life. Someone who can accompany me until God takes my life.
Then, someday God sent me a boy. He was so handsome. I thought he was a king that God had sent for me. We passed every moment together at that time. However what I imagine about king of life seemed not to be true. God separated us.

I only could pray to God to send me another man that will be my husband someday. Yeah, God has sent me a man that I do really love. He is also a handsome man.. .JWe are now trying to know each other and try to love each other sincerely. Now, I hope at the twenty third of birthday, he has already become my husband,, Forever.. J Amiiiin

Surat Kecil untuk Sahabat …(Gadis2 belia yang seringkali disebut segerombolan gang Cantik)

Buat kalian yang sedang berkreasi dalam dunia impian, ataupun yang tengah menggapai surga yang mungkin tak kan lagi bag dongeng khayalan gadis belia.  Dan atau yang mungkin kerap kali menghirup dunia nyata yang terkadang tak selayaknya surga imajinasi liar. Yeah, Realitas hidup mungkin tak selamanya semerbak layaknya kembang-kembang yang sedang mekar ditaman, ada kalanya bebungahan layu mengering. Dan itulah yang kurasa, hatiku layu merindukanmu sahabat-sahabatku.

Sahabatku, sambil menikmati nuansa sejuk kota Apel, kuteringat sosok-sosok remaja dengan label gang cantik yang exist sekitar 6 tahun yang lalu. Rosi, yang kerap kali membuat heboh suasana dengan suara bledeknya..hoho. Suzani, yang dengan keunikannya dan kelucuannya mampu membuat suasana selalu meriah nan ceria,, yeah dialah ketua gank cantik ini J.  Umy, selalu dengan gaya modisnya dan terkenal dengan kondisi ekonmi yang lebih dibandingkan other members..ha ha, dan pasti dengan cowok keren bermotor ninja yang selalu menemaninya. Ada lagi si Cocom yang tidak diragukan lagi kehebatan memasaknya. Yeah, kami acapkali memesan mie goreng dan cah kangkung olahannya untuk sekedar bekal makan siang kami. Si Mut yang baik hati dan suara khas medoknya yang sampai saat ini tak ku lupa. Si, yeni yang apabila kita sebut pasar pojejer, sentak kita mengingat namanya. Yeah, dialah preman pasar pojejer.. ha ha (piece, girl). 1 lagi member yang tersisa, itis, si gadis cantik yang tinggal di daerah terdingin didaerah pacet, dengan suara khasnya..... Miss u so bad guys.

Asyik sekali mengingat masa-masa foya itu, seakan kita berada didunia autis dimana dunia imaginasi dapat berkembang tanpa goncangan realita yang menjadikan semua serentak memburam. Saat itu kita berada dalam sebuah dongeng yang mana kita berdelapan adalah sesosok putri surga yang diturunkan Tuhan untuk menebar kesejukan disekolah sederhana nan tak dapat digambarkan keeksotisan jiwanya itu. Keren juga ternyata,,Mendapati sebuah julukan “gank cantik” event though paras kagak ada yang cantik..ha ha

Untuk gank cantik, yang selama ini banyak mengajariku tentang beberapa hal yang mungkin juga agak konyol jika dipikir. Tp yeah, that’s funny. Semua mengajarkanku arti hidup yang lebih baik.  Sebuah persahabatan yang kukuh, dan meskipun terkadang ada angin menggoyahkan sedikit banyak pondasi yang terbangun.

Sahabatku, rindu rasanya berulah dikelas lagi, membiarkan jam pelajaran hanya demi berburu fashion dipasar, ataupun sekedar makan cilok dikantin, dan bahkan menghabiskan waktu bercengkrama sesama kawan didepan kamar mandi sekolah. Jika ingat masa itu, sedikit penyesalan dibenakku yang membiarkan para guru bag seorang pengamen jalanan yang tak digubris sama sekali kehadirannya. Tapi itulah salah satu sense menarik dari kami yang mungkin jarang dari siswa lain yang memiliki kesempatan untuk itu,, ha ha

Ku juga merindukan saat-saat dimana kudapati disemua tas para member gang cantik, sebuah kaca, kosmetik, sisir dan alat-alat kecantikan lainnya,, segala tren tentang gaya rambut terbaru harus kami ikuti, segala koleksi model baju terbaru yang kami dapat dari beberapa pasar yang terkenal didaerah kami. Dan tak lupa terkadang kurasa kami terlampau berfikir dewasa, berkhayal tentang baju pengantin yang akan kita kenakan kelak, suami impian sampai pada rumah masa depan.

Guys...
Apa kabar kalian semua?? Sudahkah kalian wujudkan semua imaginasi surga yang kita khayalkan?

Teman-temanku, taukah kalian jalan hidup memisahkan kita semua. Kita bukanlah lagi putri dari kerajaan dongeng. Tapi kita telah terjun dalam dunia nyata kita. Semoga kita semua dapat melewati segala jalan terjal hingga kita sampai pada surga Alloh yang telah lama direncanakan untuk tempat kita berpijak kelak,,, Amiin

Salam manis dari sahabatmu 



Mudel